Diduga Terlilit Pinjol, Lansia di Leuwisadeng Pilih Gandir

Diduga Terlilit Pinjol, Lansia di Leuwisadeng Pilih Gandir

Smallest Font
Largest Font

BOGOR - pinjaman uang dengan sistem online atau pinjol kembali memakan korban. 

Seorang pria lanjut usia berinisial K warga Kampung Sadeng Jalan, RT 01/01 Desa Sadeng, Kecamatan Leuwisadeng, Kabupaten Bogor, mengakhiri hidup dengan gantung diri. 

Pria berusia 51 tahun itu diduga nekat akibat terlilit hutang pinjol. 

Kepala dusun RT 01/01, Willy mengatakan, korban diketahui gandir oleh anaknya yang menjenguk pada Minggu (20/10/2024) sekira pukul 16.30 WIB. Saat itu korban mengenakan kemeja warna putih dan bercelana panjang. 

"Saat ditemukan oleh anaknya, korban sudah meninggal dunia dalam posisi jongkok dengan leher terikat tali tambang berwarna kuning. Semenara tidak jauh dari korban ditemukan sepucuk surat yang kemungkinan untuk anaknya," ujarnya. 

Wily menjelaskan bahwa K tinggal seorang diri di rumah kontrakan tersebut. Namun kadang anakmya datang menjenguk. 

Dugaan sementara, kata Willy menyampaikan, lansia tersebut berbuat nekat  lantaran terjerat hutang pinjol. 

"Ada kemungkinan indikasi nya pinjol. Iya karena beliau sendiri bekerja dan bukan pengangguran. Kemudian yang saya dengar dari lingkungan masyarakat juga ada indikasi banyak tagihan pinjol," tuturnya menjelaskan. 

Willy menambahkan, jasad K dibawa oleh warga dan pihak kepolisian ke RSUD Leuwiliang. 

"Saat ini dibawa ke RSUD Leuwiliang dan kemungkinan ini akan langsung dibawa pulang dan akan dimakamkan secara layak di pemakaman umum di sadeng," katamya. FIRMANSYAH

Editors Team
Daisy Floren

Populer Lainnya