DPRD Prioritaskan Jalan Penghubung Bogor Sukabumi
BOGOR- Jalan yang menghubungkam Kabupaten Bogor dan Kabupaten Sukabumi, agar segara dibangun demi meningkatkan roda perekonomian serta asa manfaat warga.
Kondisi jalan yang menghubungkan Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor dan Perbatasan Kabupaten Sukabumi, mengalami kerusakan parah dan perlu segera ditangin dengan serius.
Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Bogor, Aan Triana Al Muharom mengatakan, terkait infrastruktur yang menghubungkan dua kabupaten, Bogor dan Sukabumi ini menjadi prioritas pemerintah daerah.
"Karena bagaimanapun Desa Purasari, Leuwiliang ini etalase Kabupaten Bogor. Jadi harus lebih baik dari kabupaten Sukabumi," ungkapnya, Rabu (04/12).
Menurutnya, ada beberapa laporan terkait dengan pembangunan jalan di wilayah Leuwiliang, yang saat belum selesi pengerjaanya.
"Kedua kami mendapatkan informasi terkait pekerjaan yang hari ini belum selesai. Kami minta UPT cek lokasi sampai sejauh mana dan udah berapa persen pengerjaannya," paparnya.
Kemudian itu, ia berharap agar pembangunan selesai tepat waktu dan asas mantapnya bisa dirasakan oleh masyarakat Kabupaten Bogor.
"Kita harapkan pekerjaan itu sesuai dengan kontrak. Sehingga yang dibangun oleh pemerintah bisa dimanfaatkan oleh warga Kabupaten Bogor," tuntasnya - FRM