Kemas 255 medali, Jateng Melesat Jauh Tinggalkan Jabar di Hari Keempat Peparnas

Kemas 255 medali, Jateng Melesat Jauh Tinggalkan Jabar di Hari Keempat Peparnas

Smallest Font
Largest Font

BOGOR – Jawa Tengah makin jauh meninggalkan Jawa Barat di klasemen sementara perolehan medali Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII/2024 Solo. 

Mengutip peparnas17.id pada Kamis (10/10/2024) pukul 22,00 WIB, Jawa Tengah mendulang total  255 medali. Perinciannya 105 medali emas, 76 medali perak, dan 74 perunggu. 

Adapun Jabar yang di awal-awal kompetisi memepet ketat Jateng, mengumpulkan 225 medali, terdiri dari 75 emas, 72 perak dan 77 perunggu. 

Pergeseran posisi di tabel klasemen terjadi pada peringkat tiga, empat dan lima. DKI Jakarta yang pada Kamis (10/10/2024) siang  berada di posisi lima, kini merangsek ke peringkat tiga menggusur Riau dan Sumatra Utara (Sumut). 

DKI Jakarta mengoleksi 62 medali dengan rincian 20 emas, 22 perak dan 20 perunggu. Sementara Riau memperoleh 61 medali, terdiri dari 19 emas, 15 perak dan 27 perunggu. Sedangkan Sumut memiliki 45 medali, terdiri dari 18 emas, 16 perak dan 11 perunggu. 

Posisi yang ditempati Sumut di posisi lima sebenarnya tak aman. Papua menguntit dengan 66 medali, terdiri dari 17 emas, 26 perak dan 23 perunggu. Di bawah Papua ada Jawa Timur, Sumatra Selatan, Kalimantan Barat dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). 

Hingga hari keempat perhelatan, masih ada provinsi yang belum mendapatkan medali emas. Antara lain Maluku Utara, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Kepulauan Riau, Maluku dan Gorontalo. 

Peparnas XVII/2024 Solo mempertandingkan 20 cabang olahraga. Berlangsung 6-13 Oktober. MAULAYA

Editors Team
Daisy Floren

Populer Lainnya