Masyarakat Keluhkan Jalan Berlubang di Kampung Cirangkong Cemplang Bogor
KILASBERITA.ID - Warga Masyarakat Kampung Cirangkong desa Cemplang kecamatan Cibungbulang kabupaten Bogor terancam terisolir apabila plat beton di STA 0+350 Ambles.
Kendaraan yang sedang melewati jalan tersebut harus memilih jalan lintas, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan (red) terjebak yang disebabkan kondisi jalan yang sangat menghawatirkan.
Kondisi jalan berlubang dan aspalnya sepanjang 3 meter sudah retak retak di berapa bagian, Jumat 14 April 2023.
Andri tukang ojeg panggalan Cirangkong mengeluhkan kondisi jalan di sekitar STA 0+ 80 jalan Cirangkong- Cemplang di bagian plat beton, kondisi plat beton yang berlubang sampai terlihat air di bahwanya serta sebagian aspal terkelupas dan pada retak-retak," ujarnya.
"Apabila jalan yang jalan plat beton itu ambles (red) jebol, maka warga Cirangkong terisolir karena di sekitar STA 0+ 280 sudah tidak bisa dilewati, juga karena diakibatkan longsor pada tahun lalu sampai sekarang belum di perbaiki," terangnya.
Herman pengawas UPT infraskturktur jalan dan jembatan wilayah Ciampea mengatakan, kita dari UPT sudah berapa kali survei malah kita survei dengan Bu kades Cemplang langsung, katanya.
"Terkait jalan di STA 0+350 Cirangkong-Cemplang sudah direncanakan untuk pemasangan box culvert, mudah-mudahan bisa secepatnya, soalnya kita terkendalan dari pengadaan box culvert," ujarnya. (Sep Hurung)