Netizen Akan Salahkan Wasit Jika Timnas Indonesia Kalah Lawan Bahrain
JAKARTA- Komentar netizen indonesia terhadap Ahmed Abu Bakar Said Al Kaf kian lucu. Pasalnya, Nitizen Indonesia itu akan menyalahkan Wasit Ahmed Al Kaf jika Timnas Indonesia kalah melawan Bahrain.
Ahmed Al Kaf merupakan wasit sepak bola asal negara Oman yang akan mempimpin duel pertandingan antara Timnas Indonesia versus Bahrain pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan digelar di Bahrain Stadium Internasional, pada Kamis (10/10/24) malam.
" Kalau kalah kita akan menyalahkan wasit", tulis Sou Michiee sambil memasang emoticon ketawa.
Ahmed Al Kaf berkebangsaan Oman itu didinyir Netizen lantaran negara kelahirnya berdekatan dengan Bahrain. Para Nitizen Indonesia kwatir Ahmed Al Kaf bersikap tidak Independen dalam laga Timnas Indonesia Vs Bahrain yang akan berlangsung.
"Harusnya wasitanya dari Korea Selatan atau India biar fair, jangan wasit satu kawasan" tulis Didit Riadi dalam kolom komentar Acount Facebook Extra Tim Indonesia.
Namun sikap pesimis Netizen Indonesia bersemangati oleh pemain belakang Timnas Indonesia Calvin Verdonk. Menurut Verdonk Timnas Indonesia dalam pertandingan tersebut belum terkalahkan.
Kata verdonk dua hasil positif di dua pertandingan terakhir adalah kerja keras tim. Dirinya menilai permainan Timnas Indonesia terus berkembang sejauh ini, apalagi diperkuat oleh para pemain berkualitas.
Ia pun berharap melawan Bahrain nanti, timnya bisa meraih hasil maksimal dan menaiki peringkat di klasemen Grup C.
“Indonesia belum terkalahkan di dua pertandingan terakhir bukan karena saya, tetapi sepakbola Indonesia memang sedang bertumbuh. Kita memiliki tim yang bagus dengan kualitas yang memadai. Jadi itu adalah alasan kenapa kita tidak terkalahkan di dua pertandingan terakhir,” kata pemilik nomor punggung 4 di Timnas Indonesia itu.
Begitu juga dengan Manajer Timnas Indonesia, Sumardji, menyakini wasit Ahmed Al Kaf akan bersikap independen dan fair dalam memimpin jalannya pertandingan.
" Kita harus yakin wasit akan bersikap andil dan fair", ungkapnya. FR