Pemkab Bogor Kabulkan Pelebaran Jalan Alternatif Puncak, Ajat : Tahun ini DED Selesai 

Pemkab Bogor Kabulkan Pelebaran Jalan Alternatif Puncak, Ajat : Tahun ini DED Selesai 

Smallest Font
Largest Font

BOGOR- Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rohmat Jatnika, tinjau langsung rencana peningkatan jalan alternatif Puncak yang akan dimulai dari wilayah Desa Bendungan hingga Cikopo Selatan, Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Peningkatan jalan alternatif Puncak merupakan impian semua pihak itu akan dikabulkan Pemerintah kabupaten Bogor. Kata Ajat, saat ini sudah terjalin kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat setempat.

“Dari mulai dinas, DPUPR yang telah membuat Detail Engineering Design (DED), Camat dan Kepala Desa yang telah membangun kepercayaan masyarakat di sekitar jalan, hingga anggota DPRD yang juga meyakinkan bahwa anggaran akan didorong,” Kata Ajat Rohmat Jatnika, pada Selasa (07/01/2025).

Dijelaskannya, saat meninjau jalan artenatif dirinya mengapresisasi, sebab, terlihat beberapa masyarakat sudah melakukan pelebaran jalan secara mandiri 

“ Saya mengapresiasi ada yang sudah melebarkan jalan hingga 1 meter 80 sentimeter, ada juga yang 1 meter 20 sentimeter,” ungkapnya.

Ia mengungkapkan, Pelebaran jalan yang telah dilakukan secara mandiri oleh masyarakat sekitar tentunya akan menjadi modal bagi Pemerintah Kabupaten Bogor untuk merencanakan peningkatan jalan alternatif Puncak lebih cepat.

“Tahun ini DED selesai, dan pada tahun 2026, harapan kami adalah dilanjutkan dengan pembebasan lahan oleh Eksekutif,” ujarnya.

Ditempat yang sama, anggota DPRD Dapil 3 dari Fraksi Partai Golkar, Ismail, menyatakan dukungannya terhadap rencana peningkatan jalur alternatif Puncak yang selama ini didambakan maayarakat.

“Dengan peningkatan jalur alternatif Puncak ini, akan memberikan dampak positif bagi masyarakat maupun pengusaha. Saya yakin, investor juga akan tertarik datang ke Megamendung dan Cisarua, untuk itu saya akan terus mendukung," tungkasnya. FR

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Suferi Author

Populer Lainnya