Prabowo Minta GSN Tak Banyak Acara Seremonial Tapi Kerja Nyata
JAKARTA- Presiden Prabowo Subianto Hadir di Indonesia Arena GBK untuk meresmikan Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) yang dihadiri puluhan ribu orang, pada Sabtu (2/11/2024). Prabowo didampingi Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
Pantauan Kilas Berita di Lokasi acara, Deklarasi GSN ini, nampak dihadiri Jajaran Kabinet Merah Putih, Ketua Umum Partai Politik dan elemen relawan yang ikut berjuang saat pemilihan Presiden.
Presiden Prabowo Subianto meminta GSN melakukan kerja nyata untuk masyarakat, Prabowo keberatan jika GSN hanya melakukan seremonial atau seminar-seminar saja.
"Ini salah satu tujuan Gerakan Solidaritas Nasional. Jadi saya minta GSN riil. Apa yang bisa dilakukan, dilakukan, jangan acara seremonial terus cukup acara seperti ini 5 tahun sekali ," kata Prabowo saat meresmikan GSN di Indonesia Arena GBK Jakarta.
Selain itu Presiden juga mengharapkan kepada semua elemen yang tergabung dalam Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) bersatu padu membangun kekuatan untuk menjadikan indonesia emas 2045 mendatang.
Sementara itu, Ketua Umum GSN, Rosan Perkasa Roeslani, mengatakan GSN merupakan organisasi untuk mengatasi masalah kemiskinan, kesenjangan, dan ketidakadilan yang hingga kini masih dirasakan oleh banyak masyarakat Indonesia.
"Masih ada perang-perang lokal di dalam negeri yang harus segera dimenangkan. Seperti berulang kali diserukan oleh Bapak Prabowo Subianto, masih ada perang melawan kemiskinan, korupsi, ketidakadilan, kesenjangan, dan paling utama adalah perang melawan ketidakpedulian terhadap sesama rakyat Indonesia," ungkap Rosan. FR