Ratusan Pantarlih Disebar di Megamendung Demi Sukseskan Pemilu 2024
KILASBERITA.ID - Tahun 2024 menjadi tahun politik bagi Indonesia, pasalnya pada tahun tersebut akan dilaksanakan pemilihan umum (Pemilu).
Setiap daerah di Indonesia sudah menyiapkan berbagai macam cara untuk menyukseskan Pemilu di tahun 2024 ini, salah satunya yaitu Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor.
Kecamatan Megamendung sudah menyebarkan setidaknya 317 Panitia Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) di 12 Desa di Kecamatan Megamendung.
Pantarlih di Kecamatan Megamendung ini sudah dilantik dan sedang menjalankan tugasnya.
Melansir Metropolitan.id, Sekertaris Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Megamendung, Asep Noor menjelaskan, jumlah petugas Pantarlih desa ini menyesuaikan dengan jumlah rencana Tempat Pemungutan Suara (TPS) di setiap Desa.
Di Megamendung sendiri terdapat 12 anggota Panitia Pemilihan Suara (PPS), mereka akan diawasi langsung oleh Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kecamatan dan Pengawas Kelurahan atau desa (PKD).
Agar dapat melaksanakan tugas dan kewajiban dengan baik sesuai peraturan yang berlaku, setiap anggota Pantarlih dibekali identitas atribut.
”Intinya itu setiap tahapan pemilu dapat terlaksana dengan baik, lancar, dan kondusif. Tercatat dan terdaftar sebagai hak pilih dan menyalurkan di pemilu 2024,” ungkap Acep.
Di tempat terpisah, anggota PPS Desa Sirnagalih, Kecamatan Megamendung, Fajar mengatakan,
bahwa di awal Januari 2023 pihaknya sudah dilantik beserta seluruh PPS se-Kabupaten Bogor di gedung IPC Learning.
”Maka dari itu KPU Kabupaten Bogor meminta supaya anggota PPS bekerja dengan pintar dan bisa memaksimalkan waktu,” ujar Fajar.
Karena itu, Fajar berharap pemilu 2024 bisa berjalan lancar, tidak ada hambatan apa pun.***
(MG/Eko Wahyu)