Relevansi Menjadi Mahasiswa di Era Sekarang (Kajian HMI MPO Komisariat IUQI Bogor)

Relevansi Menjadi Mahasiswa di Era Sekarang (Kajian HMI MPO Komisariat IUQI Bogor)

Smallest Font
Largest Font

KILASBERITA.ID - Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam Majelis Penyelamat Organisasi Komisariat Institut Ummul Quro Al-Islami Bogor Periode 2023-2024 berhasil mengadakan Kajian HMI MPO bersama Formatur Ketua Umum HMI MPO Cabang Kabupaten Bogor Periode 2023-2024 di Pondok Pesantren Nurul Iman Cimayang Pamijahan pada Kamis, 12 Oktober 2023.

Relevansi tentu erat kaitannya dengan permasalahan yang dihadapi, artinya ada sangkut paut, ada hubungan atau selaras dengan sesuatu. Mahasiswa, Maha dapat diartikan paling tinggi dan Siswa dapat pula diartikan yang terdidik. Namun berbicara tentang relevansi menjadi mahasiswa di era sekarang ialah harus lebih dari pada seseorang yang mengenyam bangku perkuliahan dan jangan sampai tujuan mulia menjadi mahasiswa hanyalah menjadi utopia. Agar tidak menjadi utopis, maka orientasi relevansi menjadi mahasiswa di era sekarang ialah terus berkembang secara pribadi dan tetap berguna bagi masyarakat.

Al-Aziz Jaya Wiguna Formatur Ketua Umum HMI MPO Cabang Kabupaten Bogor Periode 2023-2024 menyampaikan dalam pemaparan kajiannya bahwa teman-teman yang sudah masuk tataran mahasiswa, maka harus elaborasi diri secara konsisten. Apalagi input dan processnya harus jelas agar nanti outputnya bisa relevan di era sekarang dan di masa depan. Artinya jangan sampai teman-teman mahasiswa yang sudah memilih menjadi mahasiswa tidak relevan dengan keadaan diri sendiri dan sosial. Tentu teman-teman harus mampu mengembangkan keintelektualan, soft kill, relasi, ekonomi dan juga kebermanfaatan di masyarakat.

Sementara Mutawarudin Ketua Umum HMI MPO Komisariat IUQI Bogor Periode 2023-2024 menyampaikan bahwa terlebih kepada kader-kader HMI jangan sampai melupakan apa itu mahasiswa, peran mahasiswa dan tujuan memilih menjadi mahasiswa.

Kajian HMI MPO Komisariat IUQI Bogor ini dimoderatori oleh Yoga Pratama Anggota Unit Perkaderan dan Pembinaan Aparatur Organisasi (PPAO) dan diikuti juga oleh kader dari HMI MPO Komisariat IAIN Laa Roiba Bogor. Adapun kegiatannya di mulai dari sholat maghrib berjama'ah, Tahlil dan Marhaba.***

Editors Team
Daisy Floren

Populer Lainnya