Salurkan Program Sembako Keluarga, Rumah Zakat Berikan Apresiasi Guru Ngaji
KILASBERITA.ID - Kepedulian terhadapan pendidikan sangatlah penting, terlebih lagi pendidikan agama, sebab hal ini akan menjadi fondasi akhlak bagi setiap generasi dalam menjalani kehidupannya. Dengan pendidikan agama setiap orang memiliki panduan untuk dapat membedakan apa yang boleh dan tidak boleh untuk dilakukan dan seseorang dapat memberikan manfaat bagi lingkungan sekitarnya.
Berkebalikan dengan sedemikian pentingnya pendidikan agama, perhatian terhadapnya masih belum berbanding lurus. Misalnya saja perhatian terhadap guru ngaji, sebagian masyarakat masih belum dapat memberikan perhatian yang memadai.
Dimomen Ramadan 1444 H ini, Rumah Zakat menyalurkan Program Sembako Keluarga, salah satunya menyasar Guru ngaji sebagai salah satu sasaran penyalurannya.
Hari Sabtu, 15 April 2023 penyaluran sembako keluarga dari Rumah Zakat diberikan kepada 12 orang guru ngaji sebagai bentuk apresiasi kepada pengajar agama ini yang telah mengabdi kepada masyarakat tanpa meminta imbalan ataupun memungut iuran kepada para santrinya.
Kegiatan tersebut membuat terharu para guru ngaji tersebut, dalam penyaluran yang dilaksanakan di Desa Leuweungkolot Kecamatan Cibungbulang Kab. Bogor difasilitasi oleh Yayasan Ar-Robbaniyyah.
Seraya menikmati hidangan buka puasa bersama yang diadakan oleh Yayasan Ar-Robbaniyyah Bogor, mereka menyampaikan ucapan terimakasih kepada Rumah Zakat atas perhatian yang telah diberikan.***