Situs Diduduki Promosi Judol, Wamendagri :Sudah Dilakukan Mitigasi oleh BSSN dan Siber Polri

Situs Diduduki Promosi Judol, Wamendagri :Sudah Dilakukan Mitigasi oleh BSSN dan Siber Polri

Smallest Font
Largest Font

JAKARTA - Website resmi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yaitu kemendagri.go.id tidak bisa diakses pada Sabtu (9/11/2024) sore, setelah beberapa jam "diduduki" oleh situs promosi judi online (judol) SLOT MAHJONG. 

Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto mengklaim sudah melakukan penanganan direstasnya web Kemendagri oleh situs promosi judol. 

Mantan Wali Kota Bogor itu mengaku telah berkoordinasi dengan Badan Siber Sandi Negara (BSSN) dan Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri untuk melakukan mitigasi. 

"Sudah dilakukan mitigasi bersama BSSN dan Tim Siber Polri," kata Bima Arya pada kilasberita, Sabtu (9/11/2024). 

Bima Arya 

Namun begitu, Bima Arya enggan memberikan komentar lemahnya proteksi sehingga situs Kemendagri bisa diretas oleh hacker. 

Sebagaimana diketahui, website resmi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yaitu kemendagri.go.id diduduki situs promosi judi online pada Sabtu (9/11/2024) pagi. Walhasil, laman tersebut tidak bisa diakses. 

Saat diakses kilas berita Sabtu (9/11/2024) pukul 10 00 WIB, di situs Kemendagri muncul konten promosi judol Slot Gacor. 

"SLOT MAHJONG : Daftar Situs Slot Gacor Mahjong Wins 3 Scatter Hitam Terbaru Hari Ini" bunyi promosi judol di situs Kemendagri. 

Kemudian saat diakses di konten lain, tak bisa dibuka. Tertulis 404 Not Found. FR/MAULAYA

Editors Team
Daisy Floren

Populer Lainnya