Viral Anak Sekolah Bantu Damkar di Tengah Kemacetan

Viral Anak Sekolah Bantu Damkar di Tengah Kemacetan

Smallest Font
Largest Font


KILASBERITA.ID - Apresiasi datang silih berganti untuk Alfin Alfariz (14), bocah SMP yang viral karena aksi heroiknya membantu mobil pemadam kebakaran (Damkar) yang terjebak macet.

Alfin Alfarizi (14), pelajar SMPN 7 Kota Bogor merupakan sosok viral karena bantu Damkar yang terjebak macet. Saat itu, unit Damkar Sektor Ciomas sedang melaju ke mako usai bantu pemadaman di lokasi kebakaran di Wanaherang, Gunungputri, Kabupaten Bogor.

Giliran Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso mendatangi Alfin di kediamannya.
Bismo mengangkat Alfin jadi anak asuh. Pengangkatan Alfin sebagai anak asuh bagian dari apresiasi aksi heroik yang telah dilakukan.

"Saya siap untuk membantu kang Alfin Alfarizki 24 jam, dan saya sudah bertukar nomor handphone saya, dan saya siap menjadi bapak asuh, baik selama saya menjabat maupun setelah saya menjabat sebagai Kapolresta Bogor Kota," kata Bismo di kediaman Alfin, Senin (23/1/2023) malam.

Bismo menyebut, datang menemui Alfin untuk memberi apresiasi langsung atas aksi heroiknya.

Bismo datang bersama jajarannya, mulai dari Kasat Lantas Polresta Bogor Kota, Kompol Galih Apria dan Kapolsek Bogor Barat Kompol Sri Marhaeni.

"Malam hari ini adalah wujud apresiasi saya, mendatangi kediaman Alfin Alfarizki, seorang pemuda yang gagah berani yang memiliki keterpanggilan jiwa dalam situasi darurat, yang saat itu ada mobil Damkar yang (melaju) dari arah BTM ke arah Simpang Empang. Beliau itu memberikan jalan dengan mengatur lalulintas sehingga mobil damkar itu dapat akses melaju dengan mudah," ungkap Bismo.

Ia berharap, aksi peduli Alfin dapat menular dan memotivasi pemuda lain di Kota Bogor untuk siaga membantu bersama.

Bismo menyebut, datang menemui Alfin untuk memberi apresiasi langsung atas aksi heroiknya. Bismo datang bersama jajarannya, mulai dari Kasat Lantas Polresta Bogor Kota, Kompol Galih Apria dan Kapolsek Bogor Barat Kompol Sri Marhaeni.

Ia berharap, aksi peduli Alfin dapat menular dan memotivasi pemuda lain di Kota Bogor untuk siaga membantu bersama.

"Ini adalah wujud kami dari jajaran Polresta Bogor Kota, memberikan apresiasi dan menjadikan motivasi untuk pemuda di Bogor Kota, dengan pemuda seumuran beliau ini memiliki jiwa bersih, jiwa murni untuk menolong sesama, dan itu tentu menjadi motivasi bagi kita semua, untuk mencontoh beliau," ucap Bismo.

Bismo meminta kepada masyarakat untuk mendahulukan kendaraan prioritas. Karena ambulans dan Damkar merupakan kendaraan bersifat darurat dan berkaitan dengan penyelamatan jiwa.

Alfin mengaku tidak pernah menyangka akan viral di media sosial atas aksinya itu. Menurutnya, hal itu adalah sesuatu yang Harusnya biasa dilakukannya maupun orang lain.

"Sebelumnya pernah kayak gini juga. Tapi biasa aja, nggak viral. Saya kaget bisa viral. Saya kan nggak punya IG (Instagram), jadi tahu itu jadi viral dari teman, dia kirim link IG ke saya, terus saya buka lewat akun IG teman, ternyata itu video saya," kata Alfin, Senin 23 Januari 2023.

Tak hanya itu, siswa kelas IX SMPN 7 Kota Bogor itu bercita-cita ingin melanjutkan Sekolah Menengan Atas (SMA) di Taruna Nusantara untuk memuluskan niatnya menjadi tentara.***

(MG/ Huda Yuda Fatah)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Raps Author

Populer Lainnya